Dibutuhkan Kreatifitas untuk Menghidupkan Usaha

Perusahaan yang telah berdiri lama lambat laun akan mengalami pasang surut. Hal itu tidak terlepas dari kebutuhan konsumen yang mulai bergeser. Sebagai pengusaha kita harus jeli melihat pergeseran ini, sehingga perusahaan bisa terus memenuhi kebutuhan konsumen.
Namun pada kenyataannya, banyak perusahaan yang jatuh meskipun mereka telah mempelajari perubahan arah pasar. Seringkali pembacaan kondisi yang salah menjadi pemicu hal hancurnya perusahaan tersebut. Kreatifitas juga menjadi hal penting yang masih sulit dikembangkan untuk terus menghidupi ide-ide baru perusahaan.
Kreatifitas memang sangat mudah diwacanakan, tetapi sangat sulit diterapkan. Kreatifitas membutuhkan lingkungan yang mendukung. Suasana kantor yang menarik dan berubah secara berkala akan merangsang jiwa kreatifitas kita sebagai pengusaha. Dengan demikian, kreatifitas yang awalnya sulit dimunculkan, menjadi sebuah kebiasaan.

admin

More Posts

Leave a reply

WhatsApp chat