markobar

Peluang Usaha Martabak Manis Terang Bulan Masih Cerah

Usaha kuliner memang gampang-gampang susah. Penjual harus menjaga cita rasa yang ideal untuk konsumen. Sekali rasa itu berubah, maka orang akan berfikir kualitas juga berubah, dan akhirnya mereka tidak kembali. Tapi ada satu usaha kuliner yang menurut saya agak mudah menjaga kualitas dan mempunyai masa depan yang cerah. Peluang usaha Martabak manis atau terang bulan.

markobar

Martabak manis atau terang bulan ini memang bukan menjadi makanan utama, ini hanya camilan bagi yang emang kepengen aja. Tapi martabak manis sekarang sudah menjadi trend karena rasanya yang hampir sama di penjual yang berbeda. Martabak manis yang saya maksud adalah martabak manis modern yang menyerupai Holland. Karena martabak manis traditional sudah mulai berkurang peminatnya.

Banyak penjual baru yang membuat macam-macam terang bulan dengan varian rasa yang berbeda, kemudian ada juga yang menjual dengan bantuk yang unik seperti terang bulan mini atau terang bulan unyil. Rasa sebenarnya sama, tapi cara menawarkan dan promosi lah yang membedakan.

Bahan terang bulan ini pun bisa disimpan sampai esok harinya, jadi jika hari ini pelanggan tidak terlalu banyak, bahan bisa dibuat untuk jualan besok. Jualan terang bulan ini resikonya kecil banget. Itulah kenapa saya bilang bahwa bisnis martabak manis ini masih mempunyai prospek yang sangat bagus.

Di Solo saja ada martabak manis yang sangat terkenal, Markobar atau Martabak Kota barat. Martabak dengan 8 varian rasa ini menjadi idola baru di kalangan masyarakat Solo. Mereka menjadi pioner martabak manis dengan pilihan rasa yang berbeda. Akhirnya banyak yang mendirikan martabak manis serupa di kota asal Pak Jokowi ini. Rasa sama hanya desain logo, gerobak, dan promonya aja yang berbeda

Kalau mau coba mendirikan usaha baru dan masih bingung idenya bagaimana, coba deh usaha martabak manis ini. Kalau masih belum tahu cara bikinnya, banyak kursus pembuatan martabak dengan harga yang terjangkau. Anggaplah biaya kursus ini modal usaha juga ya. Sekitar 3 juta untuk bisa kursus martabak manis. Biasanya juga diselingi dengan resep makanan lainnya. Setelah mahir kursus, tinggal pilih tempat usaha dan cari jasa desain logo untuk membuat branding yang unik dan wah. Baru kemudian promosi digencarkan.

Oke para pengusaha Indonesia, selamat berjuang dan terus kerja kreatif ya

WhatsApp chat